Doa Menggema dari Tanah Suci: Menag Ajak Jemaah Umrah Berdoa untuk Indonesia dan Palestina
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5019301/original/075298600_1732420644-WhatsApp_Image_2024-11-23_at_14.11.28.jpeg)
Alafshop.com Dengan nama Allah semoga kita diberi petunjuk. Di Titik Ini saya ingin membahas News yang sedang trending. Artikel Ini Menyajikan News Doa Menggema dari Tanah Suci Menag Ajak Jemaah Umrah Berdoa untuk Indonesia dan Palestina Simak baik-baik setiap detailnya sampai beres.
Table of Contents
Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengajak jemaah umrah Indonesia untuk mendoakan kemajuan bangsa. Pesan ini disampaikan usai menjalankan umrah di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (23/11/2024) malam waktu Arab Saudi.
Nasaruddin Umar yakin jemaah umrah dan haji Indonesia akan menjadi yang terbaik. Ia mengatakan, jemaah Indonesia selama ini dikenal sopan, santun, dan menghargai orang lain.
Selain mendoakan Indonesia, Menag juga mengajak jemaah umrah mendoakan perjuangan Palestina. Mari kita juga mendoakan rakyat Palestina, semoga cepat selesai perjuangannya dan berakhir dengan baik dan mendapat berkah, tuturnya.
Menag juga mengajak warga Indonesia untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada serentak, 27 November 2024. Mari kita mendemonstrasikan indahnya Indonesia menjalankan praktik demokrasi, biar Indonesia menjadi contoh ini sebuah demokrasi yang indah, katanya.
Menurut Nasaruddin, siapa pun yang terpilih dalam Pilkada adalah putra terbaik bangsa. Mari kita gunakan hak pilih kita, tanpa ada tekanan, tanpa ada paksaan, dan kita ikhlas memilih sesuai hati nurani kita, sambungnya.
Menag Nasaruddin Umar saat ini berada di Tanah Suci untuk memenuhi undangan Menteri Haji dan Umrah Saudi Tawfiq F Al Rabiah. Ia dijadwalkan berada di Arab Saudi hingga 26 November 2024.
Itulah pembahasan lengkap seputar doa menggema dari tanah suci menag ajak jemaah umrah berdoa untuk indonesia dan palestina yang saya tuangkan dalam news Terima kasih telah membaca hingga bagian akhir tetap konsisten dan utamakan kesehatan keluarga. Mari bagikan kebaikan ini kepada orang lain. Terima kasih atas perhatian Anda
✦ Tanya AI